Pesona Curug Botoh Desa Banteng Kec. Tersono

Pesona Curug Botoh 
Kabupaten Batang memang kaya dengan tempat wisatanya, hampir di setiap kecamatan yang ada di kabupaten ini mempunyai keindahan alam yang patut kita lestarikan, dan apabila dari semua ini dikelola dengan serius niscaya akan menjadi sebuah daya tarik tersendiri untuk dijadikan destinasi wisata andalan yang nantinya akan menarik banyak pengunjung.

Nah ... my trip kali ini kami mengunjungi sebuah tempat wisata yang ada di Kecamatan Tersono, Curug Botoh begitulah penduduk sekitar menyebutnya. Curug ini berada di wilayah Desa Banteng tepatnya di Dukuh Plugutan Kecamatan Tersono Kabupaten Batang Jawa Tengah.

Curug ini masih sangat alami dan sejauh ini belum ada pihak investor yang mengelolanya. Namun, oleh penduduk sekitar saat ini masih dibuka akses jalan untuk mempermudah pengunjung untuk sampai ke tempat tersebut. Dari pemukiman penduduk dibutuhkan waktu lebih kurang 15 menit dengan medan jalan yang cukup mengasyikkan, karena disepanjang perjalanan kita akan disuguhi dengan hamparan sawah penduduk yang menghijau. Setelah di tepian sungai kita akan ditantang untuk menyusuri aliran sungainya agar sampai dibawah curug ini. Anda harus berhati-hati karena sepanjang aliran sungai banyak bebatuan licin, dan butuh sedikit perjuangan tentunya. Kita akan dimanjakan dengan bebatuan berpola yang indah sepanjang kiri dan kanan kita menyusuri sungai untuk tepat berada dibawah curug. Anda penasaran ? silahkan ajak teman-teman nge-Trip anda kesini dan jangan lupa bawa perbekalan adventure ya.

Dari sini perjalanan susur sungai untuk sampai ke lokasi curug


Kondisi Jalan Menuju Curug Botoh

Petunjuk arah :
Dari alun-alun Kota Limpung ambil arah ke Timur jurusan Tersono. Sampai pasar Tersono ada perempatan ambil arah yang lurus menuju Desa Banteng lebih kurang 7 km. Lihat papan nama atau tanyakan penduduk sekitar.

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Pesona Curug Botoh Desa Banteng Kec. Tersono"