Wisata Religi : Masjid "Kapal Nabi Nuh" Semarang
Hallo sobat traveller, Jika kalian berkunjung ke kota Semarang jangan lupa ya mampir ke masjid yang unik ini. Masjid unik ini bentuknya seperti kapal lho guys. Masjid kapal unik ini berada di sebuah kampung pinggiran Semarang Barat, yaitu di Jalan Kyai Padak RT 5 RW 5, Kelurahan Podorejo Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang, Jawa Tengah atau ± 15 km dari Bandara Ahmad Yani. Kalau dari bundaran Kalibanteng ambil arah ke barat melewati UIN Semarang menuju BSB kemudian belok ke kanan. Nah ... di kampung dekat hutan itulah masjid ini didirikan dengan menempati lahan seluas 2.500 meter persegi.
Bentuk masjid ini menyerupai sebuah kapal memanjang berlantai tiga. Lantai pertama digunakan untuk ruang pertemuan, lantai dua untuk masjid, sedangkan lantai tiga digunakan untuk aktivitas mengajar dan balai kerja.
Oh ya sobat traveller, masjid ini didirikanoleh seorang Kyai bernama Achmad yang memang punya mimpi untuk membuat masjid yang mirip dengan Kapal Nabi Nuh. Kyai Achmad adalah seorang ulama Semarang yang juga merupakan seorang guru agama. Masjid kapal ini memiliki panjang 50 m, lebar 17 meter, dan tinggi 14 meter. Masjid yang diberi nama As-Safinatun Najah ini menghabiskan biaya ± sampai Rp 5,5 miliar lho sobat traveller.
Bentuk masjid ini menyerupai sebuah kapal memanjang berlantai tiga. Lantai pertama digunakan untuk ruang pertemuan, lantai dua untuk masjid, sedangkan lantai tiga digunakan untuk aktivitas mengajar dan balai kerja.
Oh ya sobat traveller, masjid ini didirikanoleh seorang Kyai bernama Achmad yang memang punya mimpi untuk membuat masjid yang mirip dengan Kapal Nabi Nuh. Kyai Achmad adalah seorang ulama Semarang yang juga merupakan seorang guru agama. Masjid kapal ini memiliki panjang 50 m, lebar 17 meter, dan tinggi 14 meter. Masjid yang diberi nama As-Safinatun Najah ini menghabiskan biaya ± sampai Rp 5,5 miliar lho sobat traveller.
0 Response to "Wisata Religi : Masjid "Kapal Nabi Nuh" Semarang"
Post a Comment